Detail Artikel

Hadirkan Para Pemimpin yang Luar Biasa, Hima Ilmu Komputer Adakan Pelatihan Kepemimpinan dan Manajemen Mahasiswa Tingkat Jurusan

Semarang, ilkom.unnes.ac.id – Menyambut mahasiswa baru 2017, Himpunan Mahasiswa Ilmu Komputer Universitas Negeri Semarang (Hima Ilkom Unnes) akan selenggarakan Pelatihan Kepemimpinan dan Manajemen Mahasiswa Tingkat Jurusan untuk membentuk karakter kepemimpinan mahasiswa baru sehingga harapannya dapat memunculkan bibit-bibit pemimpin yang dapat menjadi panutan.

Pelatihan tersebut akan menghadirkan 5 pemateri yang sangat luar biasa antara lain Mohamad adib (Presiden Mahasiswa BEM KM UNNES 2017), Siti Kholipah (Gubernur BEM FE UNNES), Dhia Ayu Sharita (Presiden BEM KM Udinus Semarang), Septian Eko Prasetyo (Menteri Dalam Negeri BEM KM UNNES), dan Wildan Prasetyo Usman (Gubernur BEM FH UNNES).

Bertempat di D10 289 dan Lapangan Gedung IT, pelatihan tersebut diselenggarakan pada hari Sabtu s.d. Minggu, 14 s.d. 15 Oktober 2017 Pukul 07.30 WIB. Pelatihan berlangsung selama 2 hari, dimana hari pertama dilaksanakan di D10 dengan 3 Pemateri dan hari kedua di Lapangan BPTIK dengan 2 pemateri.

Ditulis pada 24 Oktober 2017 09:39:03. Terakhir diperbarui 24 Oktober 2017 09:39:03